Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Daftar / Gabung Grabbike Bogor, Depok, Bekasi Terbaru 2023

Cara Daftar Grabbike Terbaru 2023 - Layanan transportasi ojek online saat ini semakin banyak diminati oleh banyak orang. Kemudahan dalam pemesanan juga tarif yang relatif murah menjadi salah satu faktor yang mendorong banyak orang beralih atau memilih bepergian menggunakan ojek online. Grabbike merupakan salah satu perusahaan penyedia layanan transportasi online asal Malaysia, yang kini sudah menjadi salah satu layanan ojek online yang memiliki banyak pelanggan.

UPDATE!! Daftar Grab Lebih Mudah!!
Kini Anda bisa kami bantu pendaftaran Grabbike / Grabcar! GRATIS!
Cukup kirim foto asli "KTP, STNK, KK, SIM A/C, SKCK" via WhatsApp (WA): 0821.2231.6666
Info selengkapnya silahkan klik disini

Untuk mengimbangi jumlah pelanggan dan permintaan pesanan tentu saja dibutuhkan banyak pengemudi. Bagi anda yang mungkin juga tertarik untuk bergabung menjadi mitra pengemudi Grabbike, saat ini masih dibuka lowongan Grabbike untuk wilayah Jabodetabek dan kota lainnnya. Cara bergabung di Grabbike juga relatif tidak sulit namun tentu saja ada beberapa persyaratan yang harus anda penuhi agar dapat lolos dan diterima menjadi salah satu mitra pengemudi Grabbike.

Lowongan Grabbike Terbaru 2023
Lowongan Grabbike Terbaru 2023

Salah satu pesyaratannya adalah bahwa sepeda motor untuk daftar Grabbike maksimal tahun 2013. Jadi jika sepeda motor yang anda miliki adalah keluaran tahun 2012, 2011, 2010, 2009 dan seterusnya, semakin tua usia kendaraaan  maka tidak bisa untuk mendaftar Grabbike. Berikut dapat anda simak informasi selengkapnya mengenai persyaratan dan cara gabung Grabbike 2023 yang sebaiknya anda tahu.

KLASIFIKASI 
  1. WNI (Maximal Kelahiran tahun 1965)
  2. Sehat Jasmani (Tidak ada cacat fisik) dan Rohani
  3. Memiliki sepeda motor yang layak dan sesuai dengan kriteria GRABBIKE (minimal tahun 2013)
  4. Penampilan harus rapih dan bersih
  5. Jujur, disiplin dan bertanggung jawab
  6. Bisa membaca dan menulis
  7. Bersedia mengikuti semua proses seleksi dan training dari GRABBIKE
  8. Siap bekerja full time
  9. Membawa seluruh dokumen yang ditentukan
  10. Memiliki alamat email GMAIL
  11. Diutamakan yang mempunyai smartphone android sendiri (GSM / Non CDMA, Ram minimal 1GB, OS minimal Jelly Bean, GPS dengan Setting Akurasi Tinggi)
DOKUMEN YANG WAJIB DIBAWA SAAT PENDAFTARAN
  1. Dokumen Jaminan Asli, pilih salah satu antara:
    • a. Akta Kelahiran
    • b. BPKB Motor
    • c. Buku Nikah
    • d. Ijazah Minimal SMA
  2. Dokumen Asli dan Foto Copy
    • a. STNK
    • b. KTP
    • c. SIM C YANG MASIH BERLAKU
    • d. Kartu Keluarga
  3. Surat Ket. Domisili jika KTP luar Jabodetabek
  4. SKCK Asli yang masih berlaku (min. Masa berlaku 2 minggu pada saat pendaftaran)
  5. Uang TOP UP
    • a. Rp150.000 Jika menggunakan cicilan HP dari GRABBIKE (JUMLAH TERBATAS)
    • b. Rp100.000 Jika menggunakan HP android milik sendiri
TEMPAT PENDAFTARAN GRABBIKE
Jika anda memenuhi semua persyaratan yang dibutuhkan diatas, anda bisa langsung datang ke tempat pendaftaran Grabbike yang berada di Taman Wiladatika, Cibubur. Pendaftaran dibuka mulai pukul 07.00 WIB, namun ada baiknya anda datang lebih awal karena kuota pendaftaran setiap harinya dibatasi. Senin-Kamis menerima 500 pendaftar setiap harinya, dan hari jumat tersedia sebanyak 300 kuota. Pastikan bahwa semua persyaratan diatas benar-benar sudah anda siapkan semua tanpa ada yang kurang satupun sebelum anda berangkat.

Demikian informasi yang dapat kami bagikan seputar pendaftaran Grabbike terbaru 2023, semoga bermanfaat untuk anda yang berencana untuk bergabung menjadi mitra pengemudi Grabbike. Jika anda memiliki pertanyaan seputar pendaftaran Grabbike, silakan anda tanyakan melalui kolom komentar yang tersedia dibawah tulisan ini. Begitu juga jika anda memiliki informasi tambahan seputar cara gabung Grabbike, jangan sungkan untuk berbagi dengan kami dan rekan-rekan yang lain melalui kolom komentar.

4 comments for "Cara Daftar / Gabung Grabbike Bogor, Depok, Bekasi Terbaru 2023"

  1. Saya udah dafatar lwt online ka kmrn sore kira" kalau daftar lagi ke kantor ci bubur gmn?

    ReplyDelete
  2. Kalau krwng masuk kmn ka?

    ReplyDelete
  3. Sya juga blom di pangil"" uda 3 bulan daftar gerb blom di pangil juga

    ReplyDelete
  4. Saya sudah daftar lewat online tapi blm dapat SMS panggilan apakah saya bisa nglamar di kantor cibubur bisa ga ya..trima kasih

    ReplyDelete